Pendampingan Pengajaran Budidaya Tanaman Air Azolla Microphylla Bernilai Ekonomis untuk Meningkatkan Tingkat Penghasilan Masyarakat

Rumput azolla atau yang memiliki nama latin Azolla Microphylla ini merupakan tanaman paku air yang mungkin masih belum terlalu di kenal masyarakat luas. Namun sebenarnya, tanaman paku air ini yang berada di dalam genus Azollaceae ini memiliki beragam manfaat, manfaat tersebut ada beberapa banyak terutama di dalam sektor pertanian dan juga perternakan, yaitu untuk pakan unggas, ikan dan bahkan untuk di jadikan pupuk. Banyak petani ikan yang menjadikan ini pakan karena kandungan dari protein yang lumayan banyak. Maka dari itu Tim Pengabdian Masyarakat UNDIP 2017 melaksanakan pendampingan pengajaran budidaya tanaman air azolla microphylla bernilai ekonomis untuk meningkatkan tingkat penghasilan masyarakat. Target dari kegiatan ini adalah para petani Kener, Kaliwungu, Semarang. Kegiatan yang dilakukan pada tanggal 28 Januari 2017 bertempat di Balai Desa ini diikuti oleh banyak warga desa.

Setelah menjelaskan tentang dasar dari Rumput azolla ini, kemudian mahasiswa yang bernama Aldy Ridho Pangestu ini menjelaskan mengenai langkah budidaya rumput azolla ini kepada para petani yang hadir pada kegiatan ini. Langkah-langkahnya yaitu:

1. Persiapan lahan atau kolam
2. Menumbuhkan bibit rumput azolla
3. Perhatian khusus budidaya azolla

Langkah – langkah diatas dijelaskan secara detil oleh mahasiswa, dengan tujuan agar para petani tidak melakukan kesalahan dalam melakukan budidaya, serta mendapatkan hasil yang maksimal dari budidaya rumput azolla ini.