Peningkatan Penataan Alat Kerja Dan Bengkel Sepeda Warga Dengan Luaran Poster Keselamatan Bekerja
Pemalang—(25/7), mahasiswa Universitas Diponegoro melakukan kunjungan ke Desa Cangak, Kecamatan Bodeh, Kabupaten Pemalang melakukan teras konseling tentang Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3). Acara dimulai pada pukul 07.30 WIB. Desa Cangak mempunyai usaha perbengkelan motor yang cukup besar dengan montir sebanyak 15 orang.
Acara berlangsung dengan lancar dan diawali dengan bagian baju kerja, ke montir yang dapat digunakan untuk bekerja. Mahasiswa Undip mempratekan langsung kepada para montir keselamatan kerja seperti alat dan bahan jangan pernah jatuh kelantai, selalu mengecek alat-alat yang dibutuhkan, kepresisiannya, kelengkapan dan mutunya. Acara diikuti oleh pemilik bengkel serta para montir dan mendapatkan respon positif dari para montir. Keseluruhan dari acara teras konseling ini berlangsung di tempat bengkel.
Para montir sangat bersemangat selama acara berlangsung, terbukti dengan beberapa montir memberikan tanggapan positif saat percakapan. Mahasiswa Undip berharap semoga acara tersebut bermanfaat dan meminimalisir masalah kesehatan dan keselamatan kerja.
Editor : dr. Aryu Candra, M.Kes.(Epid)