WONOKERSO MEMIKAT HATI BUPATI BATANG

a

Batang (12/08/2018), Alun-alun Kabupaten Batang pada pukul 07.00 WIB sudah dipadati oleh Mahasiswa KKN TIM II. Pada hari Minggu tersebut akan dilakukan expo yang berisi progam unggulan dari 3 Kecamatan 40 Desa dipilih hanya 6 stand dari setiap kecamatan. Malam sebelumnya mereka telah menyiapkan segala keperluan. Pukul 09.00 WIB stand sudah tertata rapi masyarakat mulai memadati masing-masing stand perwakilan dari KKN TIM II tampak menjelaskan sedetailnya mengenai produk yang dipasarkan. Salah satu stand dari Desa Lawangaji mengenalkan produk “Brokatul” atau Brownis dari bekatul kepada masyarakat, tekstur brownisnya lembut dan sedikit kasar karena bahan dasarnya bekatul. Bakso rumput laut juga tidak kalah menonjol, dikenalkan dari Kecamatan Batang.

Selanjutnya saat menjumpai stand ketiga dari depan panggung terlihat suatu Mahasiswa dari salah satu desa yang Nampak “deg-deg-an” terlihat muka mereka yang panik dan tidak percaya diri karena melihat rival mereka yang keren!.

a

Pukul 10.00 WIB suasana menjadi sedikit lebih ramai, disudut pintu kedatangan terlihat Bapak H.Wihaji selaku bupati Kabupaten Batang dengan ajudannya memasuki stand. Ketika Bapak Wihaji memasuki stand Insektisida yang tidak lain bagian dari desa Wonokerso dan desa Juragan terlihat ketiga mahasiswa penjaga stand memaparkan dan menjawab pertanyaan dari Bapak Wihaji. “Ini sebagai produk yang praktik, efisien, sederhana dan ramah lingkungan”, Pujian dari Bapak Wihaji membuat mereka tersenyum lega.

Ahkir acara expo ditutup dengan pengumuman stand terbaik, tidak ada yang menyangka bahwa stand Desa Wonokerso dan Desa Juragan menjadi pemenangnya. “stand terbaik diberikan kepada Inteksisida Organik dari Kulit Jeruk Nipis” yang dibacakan oleh MC. Belum berhenti pada saat itu juga pengumuman selanjutnya adalah lomba fotospot, pemenang pertama jatuh didesa Kandeman, juara kedua desa Wonokerso, dan juara ketiga jatuh pada desa Karanggeneng. Rasa senang dan syukur karena Desa Wonokerso bisa bekerja kompak dalam tim dan bisa meraih yang terbaik dari yang paling baik.

Review by Ariany