Manisnya Jambu Citra Khas Desa Sidomulyo

Sudahkah merasakan segarnya jambu citra? Nama Jambu Citra memang masih terasa asing di beberapa kalangan. Buah yang banyak tumbuh di Indonesia ini, tak disangka cukup populer di Kabupaten Pati. Jambu Citra merupakan salah satu buah yang banyak ditemukan di Kabupaten Pati terutama di Desa Sidomulyo.  Pohon Jambu Citra tersebut dapat kita jumpai di setiap pekarangan warga karena buah Jambu Citra dapat dipanen 3 hingga 4 kali dalam setahun.

 

162919

 

Jambu Citra memiliki keunggulan dalam hal ukuran karena bila satu tangkai tidak dipisahkan ukurannya dapat mencapai sebuah gelas. Jambu air biasanya memiliki biji ditengah buahnya tapi jambu citra tidak memiliki biji sehingga lebih mudah dinikmati karena tak perlu mengeluarkan biji. Oleh karena itu, untuk mengembangkan jambu citra lebih mudah jika dengan cara cangkok.  Di musim kemarau jambu citra memiliki rasa manis yang khas sehingga banyak orang tidak bisa begitu saja melupakannya.

Warnanya yang merah, ukurannya yang besar serta manisnya buah Jambu Citra membuat masyarakat hingga pembeli dari luar daerah tergiur untuk mencicipinya. Jambu Citra di Desa Sidomulyo telah memiliki nama sendiri sehingga banyak pembeli yang datang ke Desa Sidomulyo untuk mendapatkan Jambu Citra.

 

Editor: Ratih Indraswari, SKM, M.Kes