Peningkatan Ilmu Pengetahuan Masyarakat Mengenai Bahaya Penggunaan Pestisida atau Pupuk Anorganik

Mahasiswa Tim Pengabdian Masyarakat UNDIP di desa Bojong Lor, kecamatan Bojong, Kabupaten Pekalongan telah mengadakan Peningkatan Ilmu Pengetahuan Masyarakat Mengenai Bahaya Penggunaan Pestisida atau Pupuk Anorganik. Kegiatan diadakan pada bulan Agustus 2018 dan berlangsung di balai desa setempat. Sasaran dari kegiatan yakni warga desa dan kegiatan ini bertujuan memberikan pengetahuan tambahan kepada masyarakat desa Bojong Lor tentang Bahaya Penggunaan Pestisida atau Pupuk Anorganik.