Bersama Mahasiswa KKN, Petani Tangkis Bahaya Pestisida dan Myalgia

Whats-App-Image-2019-02-03-at-21-18-02

TAMBIREJO – Pada tanggal 25 Januari 2019, atau bertepatan dengan hari ke-19 KKN, Tim KKN Desa Tambirejo, Kecamatan Toroh, Kabupaten Grobogan berkesempatan untuk melaksanakan 2 program monodisiplin di pertemuan Gapoktan yang bertempat di balai desa. Pertemuan yang diselenggarakan mulai pukul 10.00 hingga 11.50 WIB tersebut diikuti oleh 13 orang petani perwakilan dari Poktan-Poktan dusun Desa Tambirejo.

Program tersebut diprakarsai oleh Elsa C Hutajulu yang mengangkat program “Sosialisasi Bahaya Pestisida dan Pentingnya Penggunaan APD bagi Petani Desa Tambirejo” dan Miftakhul Nur Farida yang mengangkat program “Teknik Peregangan Mandiri sebagai Upaya Mencegah Cidera Otot dan Kelelahan Kerja Gapoktan Desa Tambirejo”. Kebetulan keduanya berasal dari fakultas yang sama yakni Fakultas Kesehatan Masyarakat.

Kedua program tersebut diangkat berdasarkan hasil survey minggu pertama KKN yang menyebutkan bahwa banyak petani di Desa Tambirejo yang belum menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) saat melakukan penyemprotan pupuk maupun pestisida. Selain itu,  data penyakit tahun 2018 di Poliklinik Kesehatan Desa (PKD) Tambirejo yang memperlihatkan myalgia atau pegal-pegal sebagai penyakit yang paling banyak diderita masyarakat Desa Tambirejo yang mayoritas berprofesi sebagai petani.

Program monodisiplin pertama dibawakan oleh Elsa C Hutajulu, memaparkan beberapa bahasan antara lain : 1) Pengertian pestisida, 2) Jenis pestisida, 3) Dampak pestisida bagi kesehatan, dan 4) Pentingnya Alat Pelindung Diri (APD) saat melakukan kegiatan bertani. Pada saat pemaparan, Tim KKN membagikan leaflet tentang uraian ringkas materi yang sedang dibawakan. Pada di akhir acara, para peserta mendapatkan poster yang berisikan himbauan untuk selalu menggunakan APD.

Program monodisiplin kedua dibawakan oleh Miftakhur Nur Farida, memaparkan beberapa bahasan antara lain : 1) Pengertian myalgia, 2) Penyebab myalgia, dan 3) Cara mengatasi dan mencegah myalgia. Di akhir pemaparan, Tim KKN mengajak seluruh peserta yang hadir melakukan senam peregangan. Tim KKN juga menyerahkan CD Senam Peregangan kepada Ketua Gapoktan. Senam peregangan ini dimaksudkan sebagai upaya pencegahan agar petani terhindar dari myalgia.

Editor : Wiludjeng R.