TAMAN KAMPUNG KB DESA LOGANDENG
Logandeng – Pekalongan. Sabtu (03/08/2019), TIM KKN II Desa Logandeng melakukan tamanisasi kampung KB yang bertujuan untuk memperindah kampung KB. Kampung KB di Desa Logandeng masuk kedalam dua puluh besar Kampung KB tingkat Provinsi. Tamanisasi ini dilakukan bersama dengan perwakilan dari desa-desa lain yang ada di Kecamatan Karangdadap.
Kegiatan tamanisasi ini meliputi, mengecat jalan didekat posko kampung KB, membersihkan dan mengecat Ban bekas dengan beragam warna. Selain itu, dilakukan pembersihan lahan kosong yang nantinya akan digunakan sebagai spot selfie kampung KB. Yang terakhir, mahasiswa KKN mengecat dan menulis plang jalan yang bertemakan kampung KB. Walaupun lelah dan berkeringat, mahasiswa KKN kecamatan karangdadap tetap tersenyum bahagia.
Editor Solikhin