TEMU AKRAB PERANGKAT DESA DAN TIM KKN DESA WONOREJO
Senin (16/1) pukul 08.00 WIB, seluruh tim KKN UNDIP Desa Wonorejo 2017 mengunjungi Kantor Kepala Desa yang terletak di Balai Desa, Desa Wonorejo terkait pemaparan program dan koordinasi dengan perangkat desa yang akan dilaksanakan selama KKN. Tim KKN UNDIP Desa Wonorejo menjelaskan satu persatu program dari bidang kesehatan (FK dan FKM), Teknik (Sipil), Sastra, Ilmu Pemerintahan, dan Perikanan dan Kelautan.
Program-program yang dipaparkan oleh mahasiswa diterima dan mendapat dukungan dari Kepala Desa. Kepala Desa juga memberikan saran kepada mahasiswa demi keberhasilan terlaksananya program. Setelah berpamitan dengan Kepala Desa Wonorejo, Tim KKN UNDIP Desa Wonorejo mengunjungi kantor para Kepala Dusun Desa Wonorejo yang juga terletak di balai desa. Mahasiswa kembali memaparkan program-program kerja apa saja yang akan dilaksanakan selama KKN. Para Kepala Dusun pun memberi reaksi positif dan mengatakan akan membantu mahasiswa dalam penyebaran informasi juga ikut membantu mngajak warganya dalam kegiatan yang diadakan.

Seusai berpamitan dengan para kepala dusun, beberapa mahasiswa Tim KKN UNDIP Desa Wonorejo melakukan survey rencana pengecoran jalan baru bersama Pak Riyanto selaku Kepala Seksi Pelaksanaan Pembangunan Desa di RT 01 RW 01, Dusun Nglarik.
